AMBON,AT-Sopir Angkutan Kota (Angkot) bersama warga menggelar aksi tanam pohon pisang di ruas jalan Kebun Cengkeh, kemarin siang.
Aksi ini dilakukan ini merupakan aksi spontan. Pemicu aksi adalah kondisi jalan rusak yang dinilai mengganggu aktivitas sopir Angkot dan sebagai bentuk protes terhadap Pemkot Ambon.
Akibat kerusakan jalan yang rusak parah, dan memang bukan hanya pengemudi, masyarakat pun merasa tidak nyaman, ditambah ada kalanya menjadi penyebab kecelakaan.
Menurut Jainal Uar, Ketua Umum Gerakan Sopir Angkot Merdeka (Gersam) Kota Ambon, aksi yang mereka lakukan dengan cara menanam pohon pisang di tengah jalan yang rusak di Kebun Cengkeh, adalah bentuk protes kami terhadap Pemkot Ambon.
"Aksi ini kami lakukan mulai dari pukul 10.00. WIT hingga sore di depan Kantor Dinas Kehutanan. Kami protes karena Pemkot 'cuek' terhadap kondisi jalan yang rusak di kawasan ini, " ungkapnya kepada media ini di lokasi aksi, kemarin.
Bayangkan saja, lanjut Jainal, jalan di Kebung Cengkeh ini sudah rusak sejak tahun lalu namun belum juga diperbaiki.
"Kami sudah suarakan sejak lama, tapi pemerintah terkesan diam sehingga saya dengan teman- teman sepakat untuk menanam pohon pisang di jalan ini," terang dia.
Jainal menerangkan, ada jalan rusak di beberapa lokasi, yaitu depan kantor Kehutanan, Lorong Sumatera,Tanjakan 2000 dan Wara, dan Stain. Dia berharap, Pemkot melalui instansi terkait segera memperbaiki jalan rusak tersebut.
"Kita sudah sepakat, kalau pemerintah tidak merespon kita dengan teman-teman sopir akan melanjutkan ke kantor DPRD, Kantor Walikota Ambon dan dinas terkait," tegasnya.
Sementara itu, Kepala Seksi Koordinator Jalan dan Jembatan Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Ambon, Wendy Sausilawane yang tiba di lokasi sekira pukul 14.47 WIT bersama stafnya, langsung memindahkan pohon pisang tersebut ke pinggiran jalan.
Wendy mengaku, jalan rusak itu sudah masuk dalam daftar perbaikan tahun ini. Olehnya itu, akan diperbaiki jika alat berat sudah selesai dipakai untuk pekerjaan di Polres Kota Ambon dan Pulau- pulau Lease.
"Alat sekarang lagi kerja di Polres. Jadi lagi menunggu. Mudah- mudahan cuaca baik hari atau besok Polres selesai, langsung dipindahkan ke sini," terang dia.
Selain di Kebung Cengkeh, imbuh Wendy, pihaknya juga akan memperbaiki jalan rusak di BTN Manusela, dan di beberapa titik lainnya di Kecamatan Sirimau.
"Kita tidak tahu beberapa titik yang harus diperbaiki, tetapi kita kerja saja sesuai dengan dokumen kontrak," demikian Wendy. (Jar)
Dapatkan sekarang