Pelantikan PCM Amahai, Irhamdi : Dakwah dan Kolaborasi
Prosesi pengukuhan pengurus PCM Amahai di Negeri Sepa. Sabtu (22/11). Jen/Ambonterkini.id.
AdminRedaksi
22 Nov 2025 17:15 WIT

Pelantikan PCM Amahai, Irhamdi : Dakwah dan Kolaborasi

MASOHI, AT. — Lantik Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Amahai, Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kabupaten Maluku Tengah, Irhamdi ingat Tekankan Penguatan Dakwah dan Kolaborasi

Pelantikan Ketua Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Amahai kembali mempercayakan Irham MZ sebagai nakhoda organisasi untuk periode berikutnya. 

Prosesi pelantikan berlangsung di Aula Kantor Negeri Sepa, Sabtu (22/11), dan dihadiri Danramil Amahai, Anggota DPRD Malteng, Mustakim Tihurua, Sekretaris Negeri Sepa, jajaran Badan Amil Zakat Nasional (Baznas), Pimpinan Daerah Aisyiyah Maluku Tengah, Hapsa Salampessy, unsur Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Maluku Tengah, serta Kepala Sekolah dan guru sekolah Muhammadiyah di Negeri Sepa. 

Ketua PDM Maluku Tengah, Irhamdi, dalam sambutannya menegaskan bahwa amanah kepemimpinan di Muhammadiyah bukan sekadar jabatan, tetapi tanggung jawab moral untuk memperkuat gerakan dakwah dan pemberdayaan umat.

“Pelantikan ini adalah momentum untuk memperkuat dakwah amar makruf nahi mungkar. PCM Amahai harus menjadi motor penggerak perubahan di tengah masyarakat, bukan hanya dalam aspek keagamaan, tetapi juga pendidikan, sosial, dan kemanusiaan,” ujar Irhamdi.

Ia menambahkan bahwa Muhammadiyah harus hadir sebagai organisasi yang membawa manfaat nyata bagi masyarakat.

“Kita ingin Muhammadiyah tetap menjadi garda terdepan dalam mencerdaskan kehidupan umat. Kolaborasi dengan pemerintah, sekolah, dan masyarakat adalah kunci untuk memperluas kebermanfaatan,” tambahnya.

Sementara itu, Ketua PCM Amahai yang baru dilantik, Irham MZ, menyampaikan terima kasih atas kepercayaan yang kembali diberikan kepadanya. Ia berkomitmen memperkuat program dakwah dan memperluas peran Muhammadiyah di tingkat akar rumput.

“Amanah ini bukan hal ringan, tetapi saya menerimanya dengan penuh kesungguhan. Kami akan memperkuat dakwah yang berkemajuan, dakwah yang membangun masyarakat dengan pendekatan intelektual, sosial, dan spiritual,” ungkap Irham.

Ia juga menekankan pentingnya merangkul seluruh unsur kader dan simpatisan untuk menggerakkan program-program Muhammadiyah di Amahai.

“Kita tidak bisa berjalan sendiri. Insya Allah PCM Amahai akan bergerak lebih solid, lebih terbuka, dan lebih dekat dengan masyarakat. Kami ingin Muhammadiyah hadir di setiap kebutuhan umat,” tegas Irham.

Pelantikan PCM Amahai ini turut menjadi ajang konsolidasi dan penguatan struktur organisasi di tingkat cabang, sekaligus mempertegas komitmen Muhammadiyah dalam mewujudkan dakwah berkemajuan di Kabupaten Maluku Tengah. (Jen).

Dapatkan sekarang

Ambon Terkini, Ringan dan cepat
0 Disukai