NAMOLE,AT-Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas) HAM Provinsi Maluku bersama rombongan melakukan kunjungan kerja ke Polres Buru Selatan. Kunjungan Ketua Komnas HAM Maluku, Anselmus Sowa Bolen beserta rombongan diterima langsung Kapolres Buru Selatan AKBP M. Agung Gumilar, di ruangan Kerja Kapolres Buru Selatan, kemarin.
Bolen dalam pertemuan tersebut mengatakan, kedatangan sekaligus kunjungan kerja ke Polres Buru Selatan sendiri untuk menjalin silaturahmi dan berkordinasi tentang situasi dan kondisi terkait HAM yang ada di Kabupaten Buru Selatan.
"Selain silaturahmi, kunjungan ini juga untuk mengetahui persoalan HAM di Bursel, " ungkapnya.
Komnas HAM Maluku, sebut Bolen, mengapresiasi Polres Buru Selatan karena sampai dengan saat ini belum ada laporan terkait pelanggaran HAM yang masuk ke Komnas HAM Provinsi Maluku.
"Kendati Polri selalu dikritik dan menjadi sorotan tentang pelanggaran HAM, tetapi untuk Polres Buru Selatan sampai sekarang belum ada laporan," beber dia.
Dengan adanya kunjungan ini, lanjut Bolen, diharapkan Komnas HAM dan jajaran Polri khususnya di Polres Buru Selatan dapat lebih meningkatkan koordinasi dan kerja sama dalam bidang HAM kedepan.
"Kami berharap dengan kunjungan ini bisa meningkatkan koordinasi dan kerjasama antara Komnas HAM dan Polres Buru Selatan," harapnya.
Sementara itu Kapolres Buru Selatan AKBP M. Agung Gumilar menyampaikan, selamat datang dan trimakasih atas kunjungan tersebut.
"Saya dan seluru keluarga besar Polres Buru Selatan menyampaikan selamat datang dan terima kasih kepada ketua Komnas HAM beserta rombongan yang telah berkunjung ke Polress Buru Selatan” ungkapnya.
Perwira dengan dua buah melati dipundak ini berharap dengan kunjungan tersebut dapat membangun kerjasama antara Polres Buru Selatan dan Komnas HAM Provinsi Maluku.
"Semoga silaturahmi ini bisa terjalin dengan bai," pungkasnya.( Edy)
Dapatkan sekarang