Bawaslu Bursel Gelar Evaluasi Pemilu dan Pemilihan Serentak tahun 2024  Dengan Mitra Kerja
Gerson Selsily.
FaizalLestaluhu
22 Sep 2025 12:30 WIT

Bawaslu Bursel Gelar Evaluasi Pemilu dan Pemilihan Serentak tahun 2024  Dengan Mitra Kerja

NAMROLE,AT- Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Buru Selatan  Bursel menggelar kegiatan  Evaluasi Pemilu dan Pemilihan Serentak tahun 2024  Dengan Mitra Kerja. Kegiatan yang berlangsung di  Gedung Serbaguna Sabtu (20/9) dibuka wakil  Bupati Buru Selatan, Gerson Elieser Selsily.

Dalam sambutanya Selsily atas nama pemerintah daerah kabupaten Buru Selatan memberikan apresiasi atas kinerja Bawaslu yang mengawasi berbagai tahapan Pemilu tahun 2024 dengan baik. 

"Saya ingin  mengapresiasi  Bawaslu Buru Selatan yang  telah memgawasi seluruh tahapan pemilundan pemilihan di Kabupaten Buru Selatan sampai proses tahapan Pemilu dan pemilihan  berjalan sesuai dengan prosedur dengan keterbatasan sumberdaya manusia  yang dimiliki Bawaslu Buru Selatan," ungkapnya.

Proses pemilu dan pemilihan  yang baru saja  dilaksanakan kata Selsily  berjalan sesuai dengan  prosedur sehingga  tidak menciptakan konflik , baik itu  konflik yang bersifat vertikal, maupun  horisontal.

"Salah satu kunci keberhasilan  penyelenggaraan  pemilu  2024 karena semua  stakholder bekerja dengan cepat dan responsif," ungkapnya 

"Gesekan - gesekan  politik  dalam kontestasi pemilu  dan pemilihan merupakan sebuah keniscayaan . Dan tidak bisa di tolak dan ada aturan main (Rule Of Game) yang bisa di tempuh peserta pemilu dan pemilihan  jika merasa  tidak  puas atau  merasa di rugikan atas sebuah keputusan, baik  yang dikeluarkan oleh Bawaslu maupun KPU," tambahnya.

Indoneia sebagai negara  hukum, lanjut Selsily, telah  menyediakan tempat  untuk menyelesaikan  masalah  terkait dengan hasil  pemilu dan  pemilihan. Selama tahapan pemilu dan pemilihan di kabupaten Buru Selatan peserta pemilu dan pemilihan telah memilih jalur hukum yang telah disediakan konstitusi untuk memperoleh  keadilan dalam pemilu. 

 "Telah tercatat pada  tahapan pemilu dan satu peserta  pemilihan yang mencari keadilan di Mahkamah Konstitusi (MK) ini pilihan yang rasional," ujarnya.

Menurutnya, pilihan untuk mencari keadilan di MK adalah sebuah pilihan politik yang dewasa yang harus di apresiasi.  Sebab para peserta  pemilu dan pemilihan lebih memilih mencari keadilan di MK ketimbang  harus  membuat disparistas  dan menciptakan  konflik di masyarakat.

"Karena sejujurnya kita semua tahu bahwa peserta pemilu dan pemilihan memiliki  masa yang banyak dan fanatik dan itu bisa diarahkan untuk menciptakan  konflik horizontal. Namun tidak dilakukan peserta pemilu dan pemilihan," sebutnya.

Peserta pemilu dan pemilihan sebut Selsily  lebih bersikap dewasa untuk berpolitik dengan cara dewasa dan rasional. 

"Kini pemilu dan pemilihan telah usai , pemimpin hasil pemilu dan pemilihan kini sedang bekerja untuk mensejahterahkan masyarakat"ujarnya . 

Sama halnya dengan penyelenggaraan pemilu yang kini kembali bekerja lanjutnya, Bawaslu Buru Selatann kini kembali berkerja memastikan  progres pemuktahiran data pemilih yang dilakukan KPU Buru Selatan  berjalan sesuai dengan prosedur dan sederet kegiatan lainnya.

"Kegiatan dengan tema Evaluasi Pengawasan Pemilihan Umum dan Pemilihan Serentak tahun 2024 bersama mitra kerja  merupakan salah satu kegiatan Bawaslu Buru Selatan untuk melihat prospek Bawaslu Buru Selatan kedepan dalam rangka mengawasi Pemilu dan Pemilihan tahun 2029 nanti, " pungkasnya. (Edy) 

Dapatkan sekarang

Ambon Terkini, Ringan dan cepat
0 Disukai